Wednesday, December 23, 2020

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 8 September 2011 (Bgn 1)

 

 

Hendaknya berbuat demi kepentingan orang banyak, jangan ada niat terselubung demi kepentingan diri sendiri. Setiap niat pikiran yang timbul adalah demi membantu semua makhluk yang menderita, menyebarluaskan Dharma Sejati.

 

Apa yang dimaksud dengan Dharma Sejati? Yakni melafal Amituofo bertekad terlahir ke Tanah Suci Sukhavati. Pintu Dharma ini gampang diamalkan, namun sulit diyakini.

 

Buddha Sakyamuni membabarkan pada kita sutra ini (Sutra Usia Tanpa Batas). Upasaka Huang Nian-zu menulis penjelasan sutra dengan mengutip dari 83 judul Sutra dan 101 penjelasan sutra karya para Guru Sesepuh dan praktisi senior zaman dulu.

 

Upasaka Huang Nian-zu mengutip kalimat dari sutra dan sastra sehingga menghasilkan sebuah buku Penjelasan Sutra Usia Tanpa Batas, asalkan kita menemukan kesulitan dalam mempelajari sutra ini, kita dapat mencari jawabannya di dalam buku Penjelasan Sutra.

 

Setelah membaca Penjelasan Sutra, barulah anda mengetahui betapa unggulnya jasa kebajikan dari sepatah Amituofo, barulah anda bersedia melafalnya.

 

Setiap lafalan Amituofo memiliki jasa kebajikan yang tak terhingga, lafalan demi lafalan juga memiliki jasa kebajikan yang tak terhingga.

 

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 8 September 2011

 

為人不是為自己,起心動念念念都是幫助一切苦難眾生,住持正法,宣揚正法。什麼是正法?正中之正、真中之真就是念佛求生淨土,就是這一句阿彌陀佛。這ㄧ法容易,可是非常非常難信,真正是難信之法。世尊為我們說出這部經,黃念祖居士引用八十三部經典,一百零一家祖師大德的註疏,來解釋這部經,是集經論、祖師大德註解之大成。編著這麼大的註解,把這個理、事、境界都講透了,只要我們有問題,在這個經裡頭都能找到答案。這部註解念了之後,你才真正曉得這一句名號的功德是怎樣的殊勝,你才肯念。一句名號無量功德,念念都是無量功德。

 

文摘恭錄 淨土大經解演義  (第五八四集)  2011/9/8  香港佛陀教育協會  檔名:02-039-0584

 

 

 

 

Setiap lafalan Amituofo memiliki jasa kebajikan yang tak terhingga, lafalan demi lafalan juga memiliki jasa kebajikan yang tak terhingga. Bukankah kita ingin mengeliminasi rintangan karma? Mengurai ikatan permusuhan?

 

Sepatah Amituofo ini memiliki kekuatan yang menakjubkan tiada taranya, tiada satu hal pun yang tidak dapat anda wujudkan, asalkan anda bersedia melafal namaNya.

 

Lantas di mana letak kesulitannya? Kesulitannya terletak pada tidak memahami teori secara jelas, terhadap Pintu Dharma ini setengah percaya setengah tidak, meyakini dan mengamalkan dengan setengah hati, tidak sanggup terfokus.

 

Seuntai tasbih berjumlah 108 butir, juga tidak sanggup dilafal hingga selesai, inilah yang disebut sebagai rintangan karma, barulah anda menyadari betapa beratnya rintangan karma diri sendiri. Lantas apa yang harus dilakukan?

 

Solusinya tetap saja melafal Amituofo berkesinambungan. Kalau tidak sanggup lagi meneruskan melafal Amituofo, cobalah beralih mendengar ceramah selama satu kurun waktu.

 

Mendengar ceramah juga dapat membantu memfokuskan pikiran, kalau pikiran tidak konsentrasi maka tidak dapat menangkapnya, tidak memahaminya. Makin terfokus mendengarnya maka makin mengerti, bahkan makna yang halus sekalipun dapat anda pahami.

 

Selain itu juga dapat membantu kita menghapus kekotoran batin dan tabiat, mengurai ikatan dengan musuh kerabat penagih utang, sehingga dalam melangkah di atas Jalan KeBodhian tidak ada rintangan.

 

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 8 September 2011

 

一句名號無量功德,念念都是無量功德。我們不是要消業障嗎?消罪業嗎?化解怨懟嗎?這一句名號的力量妙絕了,沒有一樁事情你做不到的,你只要把這句名號念好。難在什麼地方?難在教理不清楚,對這個法門半信半疑,心行懶散,無法集中。一串念珠都念不好,一串念珠一百零八聲,都念不下去,這叫業障,你才曉得自己業障多重。怎麼辦?還是用這個辦法來對治,四悉檀第三個是「對治」,第四個是「第一義諦」。我們有對治的方法,對治的方法最妙的就是念佛。念佛念不下去,聽經,聽一段時期。聽經也是念頭集中,不集中聽不清楚,不集中不能了解意義;愈集中聽得愈明白,極其微細的意思你都能體會到。然後真正能對治我們的煩惱習氣,對治我們的冤親債主,把他化解開,讓我們在菩提路上沒障礙。

 

文摘恭錄 淨土大經解演義  (第五八四集)  2011/9/8  香港佛陀教育協會  檔名:02-039-0584

 

 

 


Jiwa sejati memiliki jasa kebajikan yang tak terhingga. Seperti penemuan dari para ilmuwan yang menyatakan bahwa niat pikiran memiliki energi yang besar dan tiada bandingnya. Di dunia ini tidak ada benda yang dapat sebanding dengannya, hal ini menggambarkan betapa besarnya kekuatan yang dimiliki oleh niat pikiran.

 

Kita juga memilikinya, setiap orang juga memiliki niat pikiran, hanya saja kekuatan dari niat pikiran kita tidaklah besar, dikarenakan pikiran kita tidak terfokus.

 

Di dalam pintu Buddha terdapat istilah anjali, yakni kedua telapak tangan dirangkapkan jadi satu, hal ini melambangkan bahwa dalam waktu keseharian pikiran kita bercabang-cabang, sekarang harus difokuskan, jadi sikap anjali melambangkan pikiran terfokus. Maka itu kedua telapak tangan harus dirangkapkan dengan rapat, jangan ada celah diantaranya.

 

Sebelum Buddha Dharma tersebar sampai ke Tiongkok, Mencius telah memahami kebenaran ini, Mencius hidup pada Periode Zhan Guo (475 SM-221 SM), sedangkan Ajaran Buddha tersebar sampai ke Tiongkok adalah pada masa pemerintahan Kaisar Han Ming-di (28 M – 75 M), jarak waktu antara Kaisar Han Ming-di dan era Konfucius-Mencius adalah lebih dari 5 abad.

 

Mencius mengucapkan sebuah kalimat, “Kunci sukses dalam belajar adalah memfokuskan pikiran”. Lihatlah, sama dengan apa yang diucapkan oleh Buddha Sakyamuni.

 

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 8 September 2011

 

自性有不可思議的功德。像科學家最近發現的時候常說,意念有無與倫比強大的能量,這他們發現的。世間沒有東西能跟它相比,就是念頭那個能力強大。我們都有,每個人都有念頭,我們念頭能力不大。為什麼說能力那麼大?我們的念頭散漫。佛門裡面行禮,合掌,合掌代表什麼?平常的心散亂,就像十個指頭,散開的。什麼是恭敬?把它收回來收成一個,十個變成一個,這叫恭敬、這叫一心,代表ㄧ心。所以,掌要合得踏實,不要當中這樣空的,這不是一心,這是假的,好像,實際不是。一定把它合攏,懂得表法的意思。佛法沒傳到中國來之前,孟子知道,孟子是戰國時候的人。佛法是漢明帝才傳到中國來的,漢明帝距離孔孟的時候五百年以上。孟子說了一句話,叫「學問之道無他,求其放心而已」。你看跟佛講的一樣,學問之道不是別的,把心收回來就是了。求其放心,這十個是放心,把它收回來,求其放心而已。用科學家講,也是把你散亂的意念集中起來,孟子說這是學問之道。

 

文摘恭錄 淨土大經解演義  (第五八四集)  2011/9/8  香港佛陀教育協會  檔名:02-039-0584