Thursday, October 29, 2020

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 26 Juli 2011

 

 

An-le-ji atau Kumpulan Syair Kedamaian Karya Master Daochuo (Master Dao Chuo mengutip kalimat-kalimat dari Sutra untuk menasehati praktisi Buddhis supaya melafal Amituofo bertekad terlahir ke Alam Sukhavati), salah satu baitnya berbunyi, “Bila dapat senantiasa melatih samadhi pelafalan Amituofo” maksudnya adalah membangkitkan ketulusan melafal Amituofo, “menghapus ketamakan, kebencian, kedunguan, keangkuhan, keraguan, jangan merisaukan waktu silam, sekarang maupun mendatang, hanya tahu melafal Amituofo, dalam hati hanya ada lafalan Amituofo, maka segala musibah baik waktu silam, sekarang maupun mendatang jadi sirna.”

 

Master Lianchi adalah Guru Sesepuh Aliran Sukhavati yang ke-8, Master Ouyi adalah Guru Sesepuh Aliran Sukhavati yang ke-9, mereka mengatakan : Dengan menggunakan lafalan Amituofo guna menghapus bentuk-bentuk pikiran.

 

Bentuk-bentuk pikiran semakin banyak, janganlah khawatir, redakan dengan melafal Amituofo. Semakin banyak bentuk-bentuk pikiran, janganlah menghiraukannya, pusatkan segenap perhatian pada lafalan Amituofo, hanya memikirkan lafalan Amituofo, jangan hiraukan bentuk-bentuk pikiran, dengan sendirinya bentuk-bentuk pikiran akan berkurang dan reda, jadi jangan takut pada bentuk-bentuk pikiran yang bermunculan.

 

Ada orang yang bilang “Bentuk-bentuk pikiranku begitu banyak, saya tidak berani melafal Amituofo”, ini adalah pemikiran yang keliru, semakin banyak bentuk-bentuk pikiran semakin harus melafal Amituofo.

 

Saya pernah mengajari para praktisi, mereka juga pergi melakukan eksperimen, hasilnya cukup efektif. Saya mengajarkan mereka menggunakan mesin pemutar lafalan Amituofo, anda pakai headset untuk mendengarkannya, jangan membuat orang lain jadi terganggu.

 

Anda setel suaranya kasih nyaring, sehingga telinga anda hanya mendengar suara lafalan Amituofo, dengan demikian bentuk-bentuk pikiran pun sirna. Bila kita melafal dengan suara nyaring, orang lain akan merasa terganggu, makanya kita memakai headset.

 

Suara nyaring dari mesin pemutar lafalan Amituofo mengejutkan diri sendiri, sehingga bentuk-bentuk pikiran pun kabur, cara ini cukup efektif.

 

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 26 Juli 2011

 

Kisah Master Daochuo :

https://negeriteratai.blogspot.com/2020/06/54a-kisah-master-daochuo-bgn-1.html

https://negeriteratai.blogspot.com/2020/06/54b-kisah-master-daochuo-bgn-2.html

 

《安樂集》這段話說得好,「若能常修念佛三昧」,老實念佛,「能除貪瞋痴」,一定要把貪瞋痴慢疑念掉。「無問現在、過去、未來,一切諸障悉皆除也」,現在、過去、未來都不要去想它,只想阿彌陀佛,心裡只有阿彌陀佛,現在、過去、未來的災難都沒有了。「愚痴少智,心則狐疑。念佛除痴,疑情自斷。蓮池靈峰兩大師均云:佛號投於亂心,亂心不得不佛。」蓮池大師、蕅益大師,靈峰是蕅益大師,蓮池是第八代的祖師,蕅益是第九代的祖師,是為念佛同學最敬仰、最佩服的兩位大德,他們都說把佛號投於亂心,亂心是什麼?妄念,妄念多不怕,念佛。妄念再多,不要去理會它,把我們全部的精神集中在佛號上,只想佛號,不想妄念,妄念自然就少了,自然就沒有了,不要怕妄念。「我念佛妄念多了,不敢念了」,錯了,愈是妄念多愈要去念。念了妄念還是很多,我曾經教同學,他們去做試驗,效果還不錯。我用什麼方法?念佛機,念佛機你戴耳機,不要吵到別人。你把聲音放大,唱出來滿耳的聲音全是阿彌陀佛,其他的妄念就不會進來。就是大聲念,大聲念怕吵到別人,戴耳機,用念佛機。這個大聲就是震撼自己,把妄念把它嚇走,這個方法有效果。

 

文摘恭錄 淨土大經解演義  (第五一五集)  2011/7/26  香港佛陀教育協會  檔名:02-039-0515