Sunday, October 25, 2020

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 21 Juli 2011 (Bgn 1)

 

  

Master Zhangjia memberitahukan padaku, Dinasti Qing (Dinasti terakhir di Tiongkok) runtuh karena “Fu Ji” (orang kesurupan yang menulis di atas nampan berisi pasir). Penguasa kala itu adalah Ibu Suri Cixi yang suka percaya takhayul.

 

Sebelum Ibu Suri Cixi berkuasa, para Kaisar terdahulu setiap bertemu masalah akan berdiskusi dengan Guru Negara, atau para penceramah di istana. Tetapi setelah Ibu Suri Cixi memegang kendali pemerintahan, dia menghapus tradisi Leluhur ini, malah memercayai setan dan malaikat, alhasil Dinasti pun runtuh di tangannya.

 

Maka itu sejak beribu-ribu tahun silam, Leluhur sudah mengeluarkan peringatan keras, jangan percaya pada ucapan setan dan malaikat. Untuk persoalan kecil, dia mungkin bisa meramal atau mengetahuinya, tetapi untuk urusan besar, atau kejadian beberapa tahun mendatang, dia hanya bisa asal tebak, setelah anda jatuh tertimpa masalah, anda tidak tahu harus ke mana mencari dirinya, dia tidak bertanggung jawab.

 

Setan itu ada yang baik dan jahat, ada yang memang tulus membantumu, ada pula yang datang menipu-mu. Kebanyakan memang adalah penipu, yang tulus itu sangatlah sedikit, mengapa demikian?

 

Jika hatimu tulus maka dapat mengundang makhluk yang berhati tulus datang membantumu; jika hatimu sesat maka akan mengundang makhluk jahat datang membantumu berbuat jahat.

 

Maka itu hati kita harus lurus dan benar, sehingga setan dan malaikat jahat tidak berani mendekat. Jika hatimu sesat, dia bisa dengan mudah merasuki tubuhmu, mengapa demikian? Oleh karena punya tabiat yang sama.

 

Maka itu manusia harus memiliki hawa yang benar, setan dan malaikat jahat yang melihat hawa benar ini akan segera menghindar dan menjauh.

 

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 21 Juli 2011

 

章嘉大師就把這樁事情告訴我,他說清朝亡國,亡在扶鸞。我說為什麼?慈禧太后相信。清朝在早年開國的時候,早年這些帝王遇到疑難雜症不能解決,都向高僧大德請教,所以都封有國師,儒釋道裡頭都有國師,這些人經常在宮廷裡面講經教學。我知道這個事情就很好奇,所以我得到《四庫全書》我就留意,果然沒錯,《四庫全書》裡收的有宮廷教學的講義,我就展開看看,四書五經他們是怎麼教的?他講些什麼?這些講義都留在《四庫》裡頭,所以他們都是請教這些專家學者(用現代話)來解決問題。可是慈禧她把祖宗留下來的這個制度廢除,她不要,不再請人到宮廷裡面講經教學,她就信扶鸞,信鬼神,她亡國了,這個非常有道理。這樁事情老祖宗在幾千年前就提出警告,鬼神可不能相信,他真有,他不是假的。小事情、很近的事情,他講得很對很準確,所以你相信他。大事,幾年之後的事情,他就亂講,他講了之後,你出了事情你找不到他,他不負責任。

 

所以這些道理必須要清楚、要明瞭,我們應付任何問題,都要憑藉經典的教誨,聖賢的教誨。聖賢經典教導我們這個國家族群五千年,沒出亂子,末世的帝王多半都是不相信這些,自以為聰明,他才出事。像方東美先生早年告訴我,他說周朝如果世世代代的子孫都能守著他們的規矩,他們的制度,這是講《周禮》,現在還是周朝,我們相信。怎麼亡國的?不相信祖宗教誨,自以為聰明,亡了。所以這些道理不能不懂,我們學佛決定不迷信,這些現象是確實有,靈鬼裡頭有善也有不善,有很誠懇的幫助你,也有來騙你的,你得要當心。在一般來人講,騙你的多,誠心誠意對你的少,為什麼?你的心誠,就感到有誠心誠意的靈鬼幫助你;你的心邪,不正,就會有一些邪鬼邪神來幫助你作惡。人同此心,心同此理,我們的心要正,那個邪鬼邪神他不敢來,他不好意思來。你心邪,那一附就附上,為什麼?跟他志同道合。所以人心正有一股正氣,這個正氣這些邪鬼妖魔鬼怪看到他就迴避,所以人不可以沒有正氣,人不可以沒有善心。

 

文摘恭錄 淨土大經解演義  (第五0六集)  2011/7/21  香港佛陀教育協會  檔名:02-039-0506

 

 

 


Manusia hidup di dunia ini, hal utama yang harus dilakukan adalah bagaimana supaya tidak jatuh ke alam penderitaan, hal ini amatlah penting! Manusia yang pada satu masa kehidupan ini tampaknya menikmati kesuksesan besar, tetapi pada akhirnya jatuh ke tiga alam rendah, sungguh tidak pantas, dia telah melakukan kekeliruan besar.

 

Bagaimana supaya dapat menjamin diriku tidak jatuh ke alam penderitaan, yakni hanya dengan memajukan kualitas batin, jangan sampai mengalami kemerosotan, inilah hal pokok utama.

 

Cara terunggul guna meningkatkan kualitas batin tak lain adalah melafal Amituofo bertekad terlahir ke Alam Sukhavati, maka itu upaya terlahir ke Alam Sukhavati merupakan urusan terbesar dalam kehidupan manusia.

 

Metode ini terurai secara rinci di dalam “Sutra Usia Tanpa Batas”, jika anda dapat meyakini dan mengamalkan ajaran sutra ini, maka anda pasti berhasil melampaui enam alam tumimbal lahir dan sepuluh Alam Dharma (Dasa Dharmadhatu).

 

Melepaskan segala kemelekatan barulah memperoleh pembebasan agung. Sepanjang hayatku sangat berterima kasih pada Guru Fang (Profesor Fang Dong-mei) yang memberitahukan padaku “Belajar Ajaran Buddha merupakan kenikmatan hidup tertinggi”.

 

Praktisi sekalian juga tahu bagaimana perjalanan hidupku yang penuh dengan beragam kesulitan, kenyataannya saya menganggapnya sebagai kenikmatan hidup tertinggi. Apa alasannya?

 

Terhadap semua orang dan masalah, dalam hatiku hanya timbul perasaan terima kasih kepada mereka. Manusia yang dapat bersabar terhadap segala cobaan, satu kali lulus melewati cobaan, satu kali pula kualitas batin meningkat, kebijaksanaan juga meningkat, kemampuan juga meningkat, kondisi batin juga meningkat, kebahagiaan Dharma juga meningkat, bagaimana tidak bahagia.

 

Tanpa kehadiran orang-orang ini, bagaimana mungkin kualitas batinku bisa meningkat? Tanpa adanya masalah-masalah ini, bagaimana kemampuanku bisa meningkat? Sama halnya dengan ujian, semakin sulit soal yang dihadapi maka kemajuan batinmu akan meningkat semakin tinggi.

 

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 21 Juli 2011

 

人在這個世間,第一樁大事就是我們怎樣決定不墮惡道,這個重要!人生在一世當中幹得轟轟烈烈的,最後如果到三途去了,不值得,那是大錯特錯。所以如何保證我們決定不墮惡道,我們在生命當中只有向上提升,不會向下墮落,這叫大事。提升,最殊勝的提升無過於極樂世界,所以往生極樂世界是頭等大事,他的理論、他的方法,極樂世界的境界,詳詳細細都在這部經註子裡面。這部經從頭到尾,像我們這一次細說,你不能不相信,相信了真幹,你肯定就超越,不但超越六道輪迴,超越十法界。什麼都不要,都放下,才得大自在。真的,方老師我一生感激他,一生不忘記,他把佛教介紹給我,告訴我「學佛是人生最高的享受」,每個人都知道,我這一生經歷的苦難很多,實際上我告訴大家,我經歷的全都是最高享受。別人看見是苦難,對我來說是最高享受,為什麼?我對於任何一個人、任何一樁事情永遠感恩。人家能禁得起考驗,一次考驗一次提升,智慧提升,德行提升,境界提升,法喜也提升,怎麼不快樂。沒有這些人,我怎麼會提升?沒有這些事也都不能提升,就等於考試,愈是難考的題目那你升得就愈高。

 

文摘恭錄 淨土大經解演義  (第五0六集)  2011/7/21  香港佛陀教育協會  檔名:02-039-0506