Sunday, March 8, 2020

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 4 April 2011 (Bgn 2)


Tujuan dari kita belajar bukanlah memperkaya pengetahuan, tetapi mengembangkan kebijaksanaan. Kebijaksanaan dapat mengatasi permasalahan, dan takkan ada efek sampingnya. Sebaliknya pengetahuan selain memiliki keterbatasan, juga memiliki efek samping.

Maka itu sistem pendidikan terfokus yang diterapkan pada zaman dulu di Tiongkok merupakan sistem yang bagus, orang sekarang tidak mengetahuinya, juga tidak mengenalinya.

Para anggota Sangha senior telah meninggalkan kita buat selama-lamanya, tidak ada yang memberi ceramah lagi, juga tidak ada yang memperagakan teladan buat diperlihatkan kepada kita.

Generasi berikutnya, saya yakin masih ada insan yang akan memperagakannya, orang-orang ini merupakan jelmaan Buddha dan Bodhisattva yang bertekad kembali lagi ke dunia ini.

Asalkan kita melestarikan budaya warisan leluhur, takkan membiarkan api ini padam, mewariskannya secara turun temurun, kelak pasti akan ada hari kejayaan tersebut.

Dapat membantu memulihkan kestabilan masyarakat, mengembalikan perdamaian dunia, memulihkan kehidupan yang indah sempurna, menjauhkan Bumi dari bencana, ini nyata adanya.

Lantas apa hubungan kita melatih diri dengan menjauhkan Bumi dari bencana? Benar-benar ada kaitannya. “Avatamsaka Sutra” menyebutkan, lingkungan berubah mengikuti perubahan hati atau niat pikiran.

Manfaat pertama yang diperoleh adalah kesehatan jasmani dan rohani, fisik dan mentalmu, asalkan anda menerapkan Buddha Dharma dalam jiwa ragamu, tubuhmu akan sehat dan panjang umur.

Anda takkan mudah menua, otakmu jernih, sama sekali takkan kebingungan, terhadap permasalahan, anda memiliki pandangan yang jelas, dari mana penyebabnya, bagaimana akibatnya, semuanya juga bisa dimengerti.

Inilah yang disampaikan oleh Dr.Arnold J. Toynbee (sejarawan Inggris) bahwa untuk menyelesaikan permasalahan abad ke-21, hanya dengan menggunakan Buddha Dharma Mahayana serta filosofi Konfusius dan Mencius. Maka itu kita mempelajari dan menerapkannya dalam kehidupan keseharian.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 4 April 2011


我們學習的目的,不是知識,是智慧。智慧能解決一切問題,而沒有流弊;知識它有侷限,可以解決問題,是侷限的,不是廣泛的、不是圓滿的,而且有後遺症。

  所以,古人那套東西好,現在人不知道、不認識。高僧大德已經過去了,沒有人講學了,更沒有人能把這些典籍、經典做出榜樣來給我們看。後學,我相信有人,這些人從哪來的?這些人是佛菩薩再來的,是大聖大賢乘願再來的。我們只要把這個傳統文化的道,薪火不滅,代代傳下去,將來肯定會有光大的一天。能夠幫助社會恢復安定、恢復和平,恢復一個正常的幸福美滿的生活,幫助地球化解災變,這不是假的。我們的修學跟地球上災變有什麼關係?真有關係。《華嚴經》講得非常透徹,真的境隨心轉。第一個你得到的效果,就是你的身體、你的身心,你果然能夠把大乘佛法落實在身心上,你身體健康長壽。你不容易衰老,你頭腦清楚,一點不迷惑,你對問題能看得透徹,這些問題它的起因、它的後果統統了解。這就是湯恩比所說的,需要孔孟學說、大乘佛法來解決問題。我們學,學以致用。

文摘恭錄 淨土大經解演義  (第三六0集)  2011/4/4  澳洲淨宗學院  檔名:02-039-0360




 

“Tidak berpengetahuan benar” adalah pandangan sesat. Kebanyakan adalah berupa opini atau penafsiran sendiri, merasa diri sendiri paling benar dan paling hebat, ini merupakan masalah besar.

Pengetahuan dan pandangan orang awam, bertentangan dengan kebajikan sejati (kebajikan yang sejak semula telah sempurna dalam jiwa sejati).

Untuk mengatasi masalah “Tidak berpengetahuan benar” ini, ada satu cara, yakni mendengar ceramah, membaca sutra, membaca penjelasan sutra yang ditulis oleh praktisi senior tempo dulu, dari sinilah membangun landasan pengetahuan benar dan pandangan benar.

Dalam belajar, bila tidak ada orang yang memberi petunjuk dan bimbingan, memang sangat sulit, kita tidak tahu dari mana harus memulainya, apalagi kalau semua metode mau dipelajarinya, maka begini sudah celaka.

Meskipun anda bukan berpengetahuan sesat, tetapi anda belajar beraneka ragam, terlampau rumit dan kalut, alhasil merusak pengetahuan dan pandangan benar-mu.

Memang betul, semuanya adalah sama-sama sutra Buddha, tetapi harus anda ketahui bahwa ketika Buddha Sakyamuni membabarkan Dharma, pendengarnya berasal dari kalangan yang berbeda, terhadap kelompok orang yang berbeda pula. (dalam kondisi yang berbeda dan permasalahan yang berbeda).

Kalau anda bermaksud belajar semuanya, maka apa yang anda tahu adalah banyak sekali, tetapi anda tidak dapat menyelamatkan diri sendiri juga tidak berdaya membantu orang lain, anda tidak mencapai samadhi, juga takkan mencapai pencerahan.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 4 April 2011


「不正知」,不正知是邪見。這裡有什麼東西?多半是成見,自以為是,這個很麻煩。凡夫知見,與性德完全相違背。對治不正知有一個好方法,聽經、讀經,研究古大德的註疏,從這個裡頭建立正知正見。學習,確實沒有人指導非常困難,我們不曉得從哪裡讀起,尤其是什麼東西都想讀就壞了。為什麼?你雖然不是不正知,你是知道的太雜太多了,也把你正知見破壞了。不錯,都是經典,都是古大德的註疏,可是你要曉得,佛說法對的對象不一樣。你知道的很多,你度不了自己,你也幫不上別人,你不能得三昧,你不能開悟。

文摘恭錄 淨土大經解演義  (第三六0集)  2011/4/4  澳洲淨宗學院  檔名:02-039-0360


 

 

Tanpa tercapainya pencerahan, apa yang dipelajari hanyalah berupa pengetahuan semata, dan bukanlah kebijaksanaan, hal ini jelas jauh sekali bedanya!  

Ketika pengetahuan salah digunakan, maka efek sampingnya takkan membawa manfaat bagi diri sendiri dan orang lain. Seorang Kalyanamitra Sejati akan menunjukkan jalan yang benar kepada dirimu, sebaliknya seorang praktisi gadungan akan menunjukkan kepadamu jalan yang berliku-liku.

Ini merupakan fenomena umum, kami sudah banyak melihatnya, praktisi gadungan begini harus bertanggungjawab atas perbuatannya.

Konfusius mengatakan bahwa menjelaskan sebatas dengan pengetahuan yang dimiliki, kalau tidak tahu yah mengaku saja tidak tahu, jangan karena gengsi sehingga memberi jawaban asal-asalan, tidak tahu tapi mengaku tahu, ini namanya mencelakai diri sendiri dan mencelakai orang lain, perbuatan begini harus memikul beban karma.

Apa yang saya ketahui, saya sampaikan padamu, yang tidak saya ketahui, bukan masalah, saya akan belajar lagi, saya akan pergi kumpulkan bahan materi lagi, setelah benar-benar paham, barulah saya jelaskan padamu, dengan sikap begini takkan memalukan diri sendiri. Begini barulah merupakan mentalitas belajar yang benar.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 4 April 2011


剛才說了,沒有開悟,你所得到的是知識,經論的知識,而不是經論的智慧,這個差別太大太大了!經論的智慧是正知正見,知識不是,知識你會用錯,智慧不會用錯。知識用錯的時候,後遺症麻煩透了,不是自利利他,是自他都不利,這很不是一樁容易事情。真正善知識,指你的路是正路,不是真正善知識,你去求他,可能他把你指到岔路去了,指到彎路去了。這個都是很平常的事情,我們見得很多,這背因果責任。孔子說得好,「知之為知之,不知為不知」,不能充面子,不知以為自己知道,這害自己害別人,這要背因果責任。我知道給你講,不知道的,沒有關係,我再學,我再去蒐集資料,我搞清楚了再給你講,不丟人。這是做學問正確的態度。

文摘恭錄 淨土大經解演義  (第三六0集)  2011/4/4  澳洲淨宗學院  檔名:02-039-0360