Tuesday, March 17, 2020

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 10 April 2011 (Bgn 2)


Dalam lingkungan sekarang ini, semua orang tahu bahwa bencana itu nyata. Dari mana kita melihatnya? Kita mengamatinya dari hati manusia, jika hati manusia bajik maka takkan ada bencana, demikian pula sebaliknya.

Baik pria, wanita, tua maupun muda, yang bergerak di segala bidang pekerjaan, cobalah amati dengan pikiran jernih, apa yang mereka pikirkan, apa yang mereka ucapkan, apa yang mereka perbuat, maka anda sudah mengerti.

Jika apa yang mereka pikirkan dan perbuat, bertentangan dengan tata susila, bertentangan dengan etika moral, bertentangan dengan Hukum Karma, bertentangan dengan ajaran insan suci dan bijak, maka masalah pun jadi besar, balasan karma pasti akan menyusul.

Bila manusia di seluruh dunia telah melakukan pelanggaran, maka ini merupakan karma kolektif terbesar, karma kolektif besar ini akan menimbulkan bencana global, bukan hanya menyerang satu wilayah saja, bencana di wilayah manapun juga akan menjalar hingga ke seluruh dunia.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 10 April 2011

在現前這個環境裡面,大家都知道災難是真的,不是假的。我們從什麼地方看?我們從人心看,人心善良不會有災難,人心不善肯定有災難。人心普遍,你去看男女老少各行各業,你冷眼去觀察他,他們在想什麼,他說的是什麼,他做的是什麼,你就全都明白了。如果他們所想的、所做的,違背倫理,違背道德,違背因果,違背聖賢教誨,那麻煩就大,果報肯定現前。全世界人統統違背了,那就是最大的共業,最大的共業災難是全球性的,不是局部的,任何局部災難都會蔓延到全世界。

文摘恭錄 淨土大經解演義  (第三七0集)  2011/4/10   澳洲淨宗學院  檔名:02-039-0370




 

Hari ini kita memilih “Sutra Usia Tanpa Batas” versi rangkuman Upasaka Xia Lian-ju dan Penjelasan Sutra yang ditulis oleh Upasaka Huang Nianzu, kita belajar bersama-sama, semoga dapat mengatasi bencana kali ini.

Andaikata kita pernah menciptakan karma buruk, maka kita bertobat, bertekad terlahir ke Alam Sukhavati, saat menjelang ajal, baik satu lafalan maupun hingga sepuluh lafalan, Buddha Amitabha pasti datang menjemput, hal ini diungkapkan dengan jelas di dalam ajaran Sutra, asalkan anda bersedia kembali ke jalan yang benar.

Apabila setelah kejadian bencana berlalu, anda masih hidup di dunia ini, berarti anda memiliki tugas atau misi, setelah bencana berlalu, manusia yang masih hidup di dunia akan sadar dan menjadi insan bajik, sangat gampang dididik, anda harus menyebarluaskan Dharma Sejati di dunia ini, membimbing para makhluk, jadi anda memiliki tanggung jawab, memiliki misi.

Hukum Sebab Akibat takkan meleset sama sekali, karma baik ada balasan baiknya, karma jelek ada balasan buruknya, batasannya sangat jelas, tidak boleh tidak tercerahkan, tidak boleh tidak serius melatih diri.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 10 April 2011

我們今天特別選這部經,選黃念老的註解,我們大家在一起學習,希望能夠應對這一次的災難。在災難當中,如果我們造作的罪業,我們懺悔,求生極樂世界,臨終一念、十念佛都接引,這經上講得很清楚,只要你肯回頭,你真回頭。災難過去了,你還存在這個世間,那你就有任務,災難過去了,留在這世間人都是好人、都是善人,非常容易教化,你要在這個世間住持正法、教化眾生,所以有責任、有使命。果報,真是因果報應絲毫不爽,善有善果,惡有惡報,界限清清楚楚,不能不覺悟,不能不真幹。

文摘恭錄 淨土大經解演義  (第三七0集)  2011/4/10   澳洲淨宗學院  檔名:02-039-0370



 
 

Pikiran, Buddha berkata “Segala sesuatu tercipta dari hati dan pikiran”, yakni niat pikiran kita. Seiring dengan pertambahan usia, manusia kian menua, mengapa bisa menua? Baru berusia 50-60 tahun saja sudah tampak menua dan melemah, oleh karena di benaknya sudah ada niat pikiran menua (tiap hari memikirkan tua sehingga sibuk merawat diri supaya awet muda), makanya hari demi hari dia berubah jadi tua.

Sampai usia 70-80 tahun di benaknya mulai muncul niat pikiran mati, makanya ajal pun tiba. Andaikata dia tidak memiliki niat pikiran untuk mati, usianya akan sangat panjang; oleh karena dia sibuk memikirkan mati dan berangan-angan bagaimana supaya bisa lolos dari kematian, bagaimana supaya bisa awet dan hidup abadi, alhasil tetap saja harus mati.

Setelah menua dia sibuk memikirkan jatuh sakit, sehingga sibuk mencari segala cara supaya bisa lolos dari penyakit, alhasil tetap saja jatuh sakit, tidak dapat mengurai ikatan dengan penyakit, oleh karena tidak ada sebutir pun niat pikiran yang benar.

Hanya praktisi sejati yang memahami kebenaran ini, takkan memiliki niat pikiran sedemikian rupa (berangan-angan supaya bisa lolos), dengan pikiran benar menghadapi urusan lahir, sakit, tua dan mati, maka itu dia senantiasa sehat.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 10 April 2011

意念,佛講的這個話「一切法從心想生」,這個心想就是念頭。人隨著年齡邁向衰老,為什麼會老?到了五、六十歲老了,潛意識裡就有老的念頭,就一天一天老化,到七十、八十老要死了,他意識念頭他有死,所以他就會有滅。如果他根本沒有死的念頭,他壽命就會很長;他有死的念頭,我怎麼想能夠多活幾年,還是死,還是這個念頭。年歲老了他就想病,想身體健康還是因為病,跟病脫不了關係,沒有一個正常念頭,正常的沒有這個念頭。

只有真正修行人曉得這個道理,沒這個念頭,生老病死念頭全沒有,健康。

文摘恭錄 淨土大經解演義  (第三七0集)  2011/4/10   澳洲淨宗學院  檔名:02-039-0370