Thursday, August 13, 2020

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 6 Juni 2011 (Bgn 4)

 

  

Metode yang digunakan oleh Buddha Amitabha dalam menyelamatkan para makhluk sungguh menakjubkan tiada taranya, dengan menggunakan sepatah Amituofo, praktis dan mudah, tak peduli kapan saja dan di mana saja juga boleh melafalnya, tak terikat oleh segala tata cara, baik saat berjalan, berdiri, duduk maupun berbaring juga boleh melafalnya.

 

Hanya saja saat berbaring tidak boleh melafal keluar suara, cukup melafalnya di dalam hati saja, oleh karena saat berbaring mengeluarkan suara akan merusak saluran pernafasan, membahayakan kesehatan tubuh.

 

Melafal Amituofo merupakan metode yang aman dan cepat, bahkan hasilnya sungguh tak terbayangkan, terlahir ke Alam Sukhavati di penjuru barat, memperoleh pemberkatan dari tekad agung Buddha Amitabha, jika kita terjemahkan ke dalam istilah zaman sekarang adalah memperoleh pahala, pahala besar yang tak terhingga dan tanpa batas, kini anda telah berhasil mendapatkannya.

 

Buddha Amitabha ketika masih menjalankan tekad Bodhisattva, mewujudkan jasa kebajikan dari melatih diri selama lima kalpa, kini anda berhasil menikmati keseluruhannya.

 

Maka itu Buddha Amitabha merupakan Dermawan Agung, yang telah mendermakan keseluruhan jasa kebajikanNya kepada kita, mendonasikan pahala yang tak terbayangkan kepada diri kita.

 

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 6 Juni 2011

 

阿彌陀佛度眾生的方法巧妙極了,就是用一句佛號,既簡單又巧妙。因為這個方法容易、方便,無論在什麼時候,無論在什麼環境之下都可以念,不拘任何形式,行住坐臥都可以念。只是在臥著念的時候不要出聲,心裡頭默念,出聲傷氣,沒有別的原因,對身體有傷害。確實穩當、快速,而且成就果德不可思議,往生到西方極樂世界,就得到阿彌陀佛本願的加持。這個本願加持,我們說得通俗一點,福報,無量無邊的大福報你就享受到。阿彌陀佛因地發願,五劫修行的功德成就,你全都享受到。所以彌陀對我們來講確實是大施主,他布施給我們,布施是不可思議的福報。

 

文摘恭錄 淨土大經解演義  (第四四O集)  2011/6/6  日本岡山淨宗學會  檔名:02-039-0440

 

 

 

 

Buddha Amitabha merupakan Dermawan Agung, yang telah mendermakan keseluruhan jasa kebajikanNya kepada kita, mendonasikan pahala yang tak terbayangkan kepada diri kita.

 

Jika dunia fana ini mau diperbandingkan dengan Alam Sukhavati, maka perbedaannya terlampau jauh sekali, tak berdaya dibandingkan sama sekali, hal ini mesti dipahami.

 

Kita menuju ke Alam Sukhavati bukanlah untuk menikmati kesenangan, tetapi buat menuntut ilmu dan mengembangkan kebijaksanaan, mendengar pembabaran Dharma dari Buddha Amitabha.

 

Setibanya di Alam Sukhavati, kita akan memiliki penampilan yang rupawan dan berwibawa; lingkungan di sana juga sangat bagus, segala sesuatu di sana adalah sesuai dengan keinginan hati, apa yang dipikirkan pasti terwujud sesuai dengan keinginan hati.

 

Semua ini diperoleh dengan tidak gampang, harus memikirkan bagaimana pada masa silam ketika Buddha Amitabha mengikrarkan tekadNya, bagaimana Beliau melatih diri selama lima kalpa guna mewujudkan jasa kebajikanNya, sementara kita cuma tinggal membulatkan tekad terlahir ke Alam Sukhavati dan tinggal menikmati hasil saja.

 

Buddha Amitabha mengikrarkan tekad adalah demi semua makhluk, lima kalpa pelatihan diriNya juga demi semua makhluk, segala bentuk persembahan dari Buddha Amitabha kepada diri kita, telah terwujud dengan sempurna di Alam Sukhavati.

 

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 6 Juni 2011

 

彌陀對我們來講確實是大施主,他布施給我們,布施是不可思議的福報。我們這個世間要跟那個求望的話,那差得太遠,無法相比,這是我們必須要知道的。我們去不是去享福的,目的不是去享福的,目的是去學智慧的,去聽他講經的。沒有想到,到那裡去身相那麼好,這正報莊嚴;環境那麼好,一切都能夠隨心如意,真的是心想事成。這得來不容易,一定要想到阿彌陀佛當年發願,五劫修行功德的成就,我們往生到那裡得到受用。他的發願是為眾生的,他的五劫修行是為眾生的,就像前面普賢行願裡面所說的供養,舉的七種供養,阿彌陀佛每一種都做到,都做到究竟圓滿,在極樂世界完全體現出來。

 

文摘恭錄 淨土大經解演義  (第四四O集)  2011/6/6  日本岡山淨宗學會  檔名:02-039-0440

 

 

 

 

Buddha Amitabha mengikrarkan tekad adalah demi semua makhluk, lima kalpa pelatihan diriNya juga demi semua makhluk, segala bentuk persembahan dari Buddha Amitabha kepada diri kita, telah terwujud dengan sempurna di Alam Sukhavati.

 

Segala sesuatu yang mengalir keluar dari jiwa sejati, tidak perlu didesain manusia, juga tidak butuh tenaga kerja untuk membangunnya, terhadap hal ini, kita takkan merasa ragu sama sekali.

 

Kemudian kita melihat ke dalam diri kita sendiri, dalam satu masa kehidupan ini sungguh beruntung dapat bersua dengan Pintu Dharma Tanah Suci, dalam satu masa kehidupan ini pula kita meraih keberhasilan.

 

Asalkan diri sendiri melatih diri dengan bersungguh-sungguh, melepaskan segala kemelekatan, bertobat, tekun, maka serupa dengan kalimat yang tercantum di dalam Sutra Usia Tanpa Batas Bab 26 sebagai “Hendaknya membangkitkan Bodhicitta tertinggi, semoga dalam kelahiran ini segera dapat menyempurnakan KeBuddhaan.”

 

Setibanya di Alam Sukhavati, tekad hati kita ini pasti segera terwujud, maka itu jasa kebajikan dari sepatah Amituofo menyelamatkan semua makhluk, hendaknya membangkitkan niat agung, memfokuskan diri melafal Amituofo berkesinambungan.

 

Menjadikan jasa kebajikan Buddha Amitabha sebagai jasa kebajikan diri sendiri, menjadikan pelatihan diri Buddha Amitabha sebagai pelatihan diri sendiri.

 

Buddha Amitabha memiliki kelapangan hati yang besar, mendermakan seluruhnya kepada para makhluk, berharap pencapaian semua makhluk adalah setara dengan diriNya.

 

Maka itu para penduduk Alam Sukhavati yang telah berhasil mencapai KeBuddhaan, kelak Negeri-Nya juga serupa dengan Alam Sukhavati, tiada bedanya sama sekali.

 

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 6 Juni 2011

 

他的發願是為眾生的,他的五劫修行是為眾生的,就像前面普賢行願裡面所說的供養,舉的七種供養,阿彌陀佛每一種都做到,都做到究竟圓滿,在極樂世界完全體現出來。

 

自性功德的體現,不需要人去設計,也不需要人去營造,這個道理我們明瞭,這種事我們一點都不懷疑。然後自己回過頭來想想,這一生值得自己慶幸,能遇到這樣的法門,這一生當中可以說穩穩當當的成就。只要自己認真修學,要放下、要懺悔、要精進,像這些菩薩一樣,他們去到那裡,看到了,這發心,「因發無上心,願速成菩提」,速成菩提就是速成佛道。到極樂世界,這一願一定可以達到,十方世界成佛時間要長、要慢,到這個地方加快了。所以佛號功德普度一切,因發大心,我們就知道了,他們修什麼法門?念佛,一心專念,所以他成就快。攝阿彌陀佛的功德為自己的功德,攝阿彌陀佛的修行為自己的修行,阿彌陀佛心量大,所有一切布施給眾生,希望眾生成就跟自己一樣。所以說是願己成佛亦成就如是剎土,如是剎土是西方極樂世界。在西方極樂世界成佛的人,將來自己的剎土跟極樂世界相同,沒有兩樣。

 

文摘恭錄 淨土大經解演義  (第四四O集)  2011/6/6  日本岡山淨宗學會  檔名:02-039-0440