Dapat terlahir sebagai manusia, bertemu dengan Pintu Dharma Tanah suci, lihatlah usia manusia hanya beberapa dekade saja, kalau tidak baik-baik melatih diri, takkan ada hasilnya.
Setelah memahami kebenaran ini, kita akan menghargai kesempatan melatih diri, memanfaatkan waktu dengan baik, takkan berani boros sama sekali.
Dalam memenuhi keperluan hidup keseharian, segalanya menuruti jodoh apa adanya, ada juga bagus, tidak ada juga bagus, asalkan bisa dilewati dengan layak, maka takkan jadi masalah.
Yang jadi masalah adalah mesti menggenggam erat-erat waktu yang berharga untuk melatih diri dengan serius, ini lebih penting dari segala-galanya.
Hanya sekejab mata, kita sudah tiba di penghujung kehidupan, kehilangan wujud manusia, entah ke mana akan menuju? Hanya dengan melafal Amituofo, hingga di dalam hati cuma ada lafalan Amituofo saja, barulah anda dapat terlahir ke Alam Sukhavati.
Jika belum mencapai kondisi batin ini, maka tidak dapat dipastikan, setelah mencapai kondisi batin ini, barulah memiliki kepastian terlahir ke Alam Sukhavati.
Kutipan Ceramah Master Chin Kung 11 Juni 2011
真正得人身,遇到這個機會的時候,你看短短的幾十年,要不好好修的話不起作用。這些道理搞清楚、搞明白,我們就會對於修學環境、修學的光陰,非常非常珍惜,一點都不敢浪費。生活方面東西一切都隨緣,有很好,沒有也行,可以過得去,不是很嚴重的問題。真正嚴重問題是抓緊寶貴時間認真學習,這比什麼都重要。一轉眼人身失掉,不曉得到哪一道去了?只有把這句佛號念好,念到心裡面一片阿彌陀佛,除阿彌陀佛之外沒有任何東西夾雜,這你就是保證往生,你才能去得了。沒到這個境界不敢說有把握,到這個境界,你可以說有把握往生。
文摘恭錄 — 淨土大經解演義 (第四四八集) 2011/6/11 日本岡山淨宗學會 檔名:02-039-0448
Praktisi sekalian hendaknya mengetahui bahwa memberi persembahan adalah menimbun berkah; tanpa memberi persembahan, dari mana datangnya berkah?
Anda memberi persembahan kepada praktisi tulen barulah ada pahala-nya, jika anda memberi persembahan kepada praktisi gadungan, maka pahala-nya nihil.
Meskipun tidak ada pahala-nya juga bukanlah masalah, walaupun dia adalah praktisi gadungan, pada masa kelahiran mendatang dia harus datang melunasinya padamu, jadi anda takkan rugi.
Di dalam pintu Buddha selalu disebutkan, ““Sebutir beras yang didanakan oleh dermawan, budi ini besarnya bagaikan Gunung Sumeru, bila pada kehidupan ini tidak mengakhiri samsara, maka kehidupan berikutnya harus datang melunasinya”. Dia akan datang melunasinya padamu, jadi memberi persembahan itu takkan rugi.
Jika dapat memberi persembahan kepada praktisi tulen, praktisi tulen memiliki pahala yang besar, makanya anda memberi persembahan padanya, pahalanya juga besar.
Memberi persembahan adalah tindakan yang benar, Bodhisattva Samantabhadra mengajarkan kita supaya “Memberi persembahan secara meluas”.
Memberi persembahan kepada Buddha dan Bodhisattva, bentuk persembahan ini disebut ladang penghormatan. Memberi persembahan kepada Ayahbunda, bentuk persembahan ini disebut ladang budi. Memberi persembahan kepada semua makhluk, bentuk persembahan ini disebut ladang karuna atau ladang belas kasih universal, untuk mengembangkan hati Maha Maitri Karuna.
Maka itu tiga jenis ladang berkah, orang yang mengamalkannya pasti memperoleh pahala.
Kutipan Ceramah Master Chin Kung 11 Juni 2011
諸位要曉得,供養是修福,沒有供養,福從哪裡來?所以我們要懂得,在這個地方學習這些人供養的心行,供養的心、供養的行為。供養得有緣分,你供養真修行人有福報,你供養假修行人,你福報就沒有了。不過福報沒有了不要緊,他雖然是假修行,他來生變牛變馬要來還債,還會還給你,所以不吃虧。佛門裡常說,「施主一粒米,大如須彌山,今生不了道,披毛戴角還」,他會還債的,所以供養不吃虧。真修行人他的福報就大了,所以你供養的福也就大了。供養決定是正確的,普賢菩薩教給我們「廣修供養」,對佛菩薩供養這是敬田、敬重,對父母供養是恩田,對一切眾生供養是悲田,是培養大慈悲心,所以三種福田,這三種人都有福。這是說他有德行、有因緣。
文摘恭錄 — 淨土大經解演義 (第四四八集) 2011/6/11 日本岡山淨宗學會 檔名:02-039-0448
Hari ini kita memiliki jodoh yang begitu unggul, terlahir ke Alam Sukhavati memberi persembahan kepada Buddha Amitabha. Kita ketahui bahwa hanya dengan melatih diri hingga berhasil, ini merupakan teladan terbaik, peragaan terbaik, maka itu hati bajik kita mesti kokoh, jangan sampai digoyahkan oleh lingkungan luar, oleh karena lingkungan luar merupakan lingkungan mara.
Yang namanya Mara itu bukanlah makhluk berwajah hijau dengan gigi taring yang tajam, jika Mara model begini tampil di depan anda, anda pasti segera mengambil langkah seribu, pasti menjauhinya.
Masalahnya sekarang Mara juga pintar berdandan, supaya anda yang melihatnya langsung hatinya berbunga-bunga, setelah pandangan pertama, tak ingin berpisah lagi, yang model beginilah yang lebih lihai.
Ketenaran dan keuntungan, lima nafsu keinginan (harta, rupa, popularitas, makanan, tidur) dan enam objek (rupa, suara, wangi-wangian, rasa, sentuhan, bentuk-bentuk pikiran), inilah yang disebut Mara, berapa banyak praktisi yang begitu mendekatinya langsung luluh lantak.
Maka itu pada zaman dulu ada begitu banyak praktisi, seumur hidup berdiam di pedalaman gunung, tak sudi melangkahkan kaki keluar, memutuskan segala hubungan dengan dunia luar, apa alasannya? Takut diri sendiri tidak sanggup mengatasi godaan, sehingga dalam satu masa kehidupan ini mengalami kemerosotan batin.
Tindakan ini sudah benar adanya, memahami bagaimana cara melindungi diri sendiri. Namun jodoh begini sekarang sudah begitu langka, anda memilih berdiam di pedalaman gunung, tetapi moda transportasi sudah muktahir, teknologi maju pesat, kelenteng kuno di pedalaman gunung sudah terjangkau siaran televisi, bahkan sambungan internet, jadi sia-sia saja.
Kutipan Ceramah Master Chin Kung 11 Juni 2011
「表諸天能至極樂供養,皆因過去生中早種善緣,已曾供養如來,並善能令此善根(堅固善心,深不可拔,故名善根)相續,無有缺減,故今復有如是勝緣。」今天有這麼好的緣分,你能夠有緣去供養,到極樂世界供養阿彌陀佛,這個緣太殊勝。我們知道,我們自己修行成就,這都是最好的榜樣,最好的示範,我們的善心要堅固,決定不能被外面境界動搖,外面的境界是魔境。魔不是青面獠牙,青面獠牙的魔你看到就嚇到,趕快跑了。魔很會化妝,讓你看到就生歡喜心,你跟它見了面就捨不得離開它,這個真厲害。名聞利養、五欲六塵這是魔,多少修行人一接觸之後全毀掉了。所以古時候許多修行人,一生都住在深山裡頭不出來,不跟外面接觸,什麼原因?怕自己禁不起誘惑,這一生退轉了。這種做法是正確的,是對的,懂得保護自己。現在這種緣都少了,你在深山裡面,現在交通方便、科技發達,深山古廟裡頭它還有電視、還有電話、還有網路,那就不行了。
文摘恭錄 — 淨土大經解演義 (第四四八集) 2011/6/11 日本岡山淨宗學會 檔名:02-039-0448